Aturan menaiki wahana adrenalintips menaiki wahana adrenalintips menaiki wahana ekstrimtips traveling
6 Tips sebelum menaiki wahana yang menantang adrenalin
Mengisi
waktu libur dengan berkunjung ke tempat-tempat ekstrim seperti wahana adrenalin
tentunya merupakan sesuatu yang menyenangkan bagi sebagian orang. Apalagi ketika mengunjungi wahana adrenalin ini
bersama kerabat maupun teman-teman tercinta, sudah tentu liburan kita akan
terasa semakin seru dan mengasyikkan.
Namun di sisi lain kita juga perlu berhati-hati dan lebih waspada terhadap masalah keamanan, pasalnya wahana ini termasuk salah satu wahana yang cukup beresiko. Mungkin karena alasan inilah, mengapa sederet aturan ketat sebelum menaiki wahana ekstrim harus di patuhi para wisatawan agar bermain adrenalin bisa terasa menyenangkan namun tetap aman. Berikut ini ada beberapa tips sebelum menaiki wahana yang menantang adrenalin.
Namun di sisi lain kita juga perlu berhati-hati dan lebih waspada terhadap masalah keamanan, pasalnya wahana ini termasuk salah satu wahana yang cukup beresiko. Mungkin karena alasan inilah, mengapa sederet aturan ketat sebelum menaiki wahana ekstrim harus di patuhi para wisatawan agar bermain adrenalin bisa terasa menyenangkan namun tetap aman. Berikut ini ada beberapa tips sebelum menaiki wahana yang menantang adrenalin.
Sebelumnya: Pantai Sepanjang, Surga Tersembunyi di Gunung Kidul
Tips Menaiki Roller Coaster |
1. Mengetahui persyaratan
dan aturan bermain.
Sebelum menaiki wahana
yang menantang adrenalin, sebaiknya kamu membaca terlebih dahulu aturan, syarat
dan ketentuan yang harus dilakukan agar bisa menikmati permainan ini dengan
aman. Misalnya saja ketika akan menaiki wahana adrenalin seperti roller coaster,
persyaratan seperti tinggi badan, berat badan serta kondisi kesehatan harus
memenuhi syarat. Pasalnya, tidak semua kondisi fisik semua orang itu sama
sehingga ketentuan kondisi kesehatan dan fisik seseorang memang diperlukan.
Tata cara berdiri dan duduk juga merupakan salah satu aturan yang diatur
sedemikian rupa dan sangat diperhatikan guna menghindari diri dari hal-hal yang
tidak diinginkan.
2. Jangan bersikap konyol.
Memang menaiki wahana
adrenalin ini sangat menyenangkan dan membuat hati gembira. Namun kamu juga
jangan sampai kehilangan kendali dengan melakukan hal-hal diluar aturan seperti
berdiri dan menjulurkan badan ke depan karena ini merupakan sesuatu
yang sangat dilarang keras ketika sedang menaiki wahana adrenalin. Selain bisa
membahayakan diri sendiri, bersikap berlebihan ketika berada di wahana ekstrim
juga akan sangat merepotkan banyak orang. Oleh karena itu, patuhi segala
peraturan yang sudah dibuat dan jangan melakukan hal konyol di luar dugaan.
3. Memperhatikan kondisi badan.
Ketika akan bermain
wahana adrenalin sebaiknya tubuh dalam kondisi yang sehat. Jika kamu mengidap
penyakit khusus, disarankan jangan coba-coba menaiki wahana yang menantang
adrenalin, pasalnya permainan ekstrim ini rata-rata selalu membuat kaget dan
alhasil akan memperburuk keadaan seseorang yang kondisi tubuhnya sedang tidak
prima. Diangkat ke ketinggian lalu di hempaskan ke bawah secara tiba-tiba tentu
saja akan membuat kondisi kesehatan seseorang yang sedang tidak fit akan
semakin buruk. Rata-rata kebanyakan orang akan merasa mual-mual, pusing, bahkan
tak jarang ada yang muntah saat menaiki wahana adrenalin seperti roller
coster.
4. Jangan mengeluarkan benda yang dapat membahayakan.
Ketika mesin dari
wahana adrenalin sudah dinyalakan, sebaiknya jangan terlalu banyak bertingkah,
lebih baik kamu memastikan ulang, apakah semua alat sudah terpasang dengan
benar dan posisi badan sudah aman. Jangan sekali-kali mencoba mengeluarkan
benda dari manapun, baik itu dari tas maupun dari sak baju atau celana, karena
gerakan wahana adrenalin yang tiba-tiba bisa saja membuat barang yang akan
dikeluarkan justru jatuh dan mengenai orang lain. Sungguh sangat membahayakan.
5. Jangan iseng mengambil gambar.
Mengabadikan gambar
ketika sedang berlibur memang merupakan suatu hal yang penting dan wajar
dilakukan siapa saja, namun akan berbeda cerita lagi ketika tempat liburan yang
dituju adalah tempat-tempat ekstrim seperti wahana adrenalin. Jangan sampai
berani mengeluarkan tongsis ataupun selfie stick ketika sedang berada di atas
ketinggian. Karena selain mengganggu kenyamanan orang di sekitar, berselfie ria
di atas wahana ekstrim juga bisa membahayakan diri sendiri. Apalagi jika benda
tersebut sampai jatuh dan mengenai orang lain.
6. Ekspresikan rasa seru.
Merasa ingin berteriak
saat berada di ketinggian? Keluarkan saja, tapi juga harus tetap ingat untuk
tidak kehilangan control. Selalu menjaga sikap dan tidak berlebihan dengan
melakukan kontak fisik. Jangan sampai teriakan dan kontak fisik yang berlebih
membuat orang disekitar kita terusik dan risih.
Itulah
beberapa Tips sebelum menaiki wahana
yang menantang adrenalin yang penting dan wajib kamu ketahui. Setelah
mengetahui tips di atas, apakah kamu sudah siap menantang nyali kamu dengan
bermain wahana adrenalin?
Baca Juga:
- 6 Fakta Unik dan Menarik Gunung Merbabu
- Pantai Pok Tunggal, Tempat Piknik Asyik dengan Sunset yang Menawan
- Pantai Baron, Pantai dengan 2 Tebing Pemecah Ombak Raksasa
0 comments